PESSEL-Sebanyak 10 warga Kabupaten Pesisir Selatan terkonfirmasi positif Covid-19, Sabtu (7/11). " Dengan adanya penambahan itu, maka jumlah warga yang terkonfirmasi positif Covid 19 menjadi 529 orang, " ungkap Kabag Humas dan Protokoler Setdakab selaku Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Pesisir Selatan, Rinaldi, Sabtu (7/11) di Painan.
Ia menjelaskan, kesepuluh warga Kabupaten Pesisir Selatan yang terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut adalah sebagai berikut :
1. Pasien kasus ke - 520, perempuan, umur 66 tahun, IRT, alamat Ampiang Parak, Kecamatan Sutera yang bersangkutan kini melakukan isolasi secara mandiri di rumahnya.
2. Pasien kasus ke - 521, perempuan, umur 33 tahun, IRT, alamat Ampiang, Kecamatan Sutera, yang bersangkutan kini melakukan isolasi secara mandiri di rumahnya.
3. Pasien kasus ke - 522, perempuan, umur 37 tahun, ASN bidan Desa Puskesmas Pasar Baru, alamat Jalan Ilyas Yakub Painan, yang bersangkutan kini melakukan isolasi secara mandiri di rumahnya.
4. Pasien kasus ke - 523, perempuan, umur 50 tahun, ASN perawat Puskesmas Pasar Baru, alamat Karang Pauh Pasar Baru, Kecamatan Bayang, yang bersangkutan kini melakukan isolasi secara mandiri di rumahnya.
5. Pasien kasus ke - 524, perempuan, umur 50 tahun, alamat Nanggalo, Kecamatan Koto XI Tarusan, IRT, yang bersangkutan kini melakukan isolasi secara mandiri di rumahnya.
6. Pasien kasus ke - 525, perempuan, umur 46 tahun, ASN bidan Puskesmas Pasar Baru, alamat Komplek BSD Sago, yang bersangkutan kini melakukan isolasi secara mandiri di rumahnya.
7. Pasien kasus ke - 526, perempuan, umur 2 tahun, alamat Kampung Pansur, Kecamatan Koto XITarusan, yang bersangkutan kini melakukan isolasi secara mandiri di rumahnya.
8. Pasien kasus ke - 527, perempuan, Umur 64 tahun, alamat Kampung Tangah Gurun Panjang Utara, Kecamatan Bayang, yang bersangkutan kini isolasi mandiri di rumahnya.
9. Pasien kasus ke - 528, laki-laki, umur 20 tahun, mahasiswa alamat Batang Arah Tapan, yang bersangkutan kini melakukan isolasi di Rusunawa Painan.
10. Pasien kasus ke - 529, perempuan, umur 62 tahun, alamat Padang Panjang II Kambang, IRT, yang bersangkutan kini melakukan isolasi mandiri di rumahnya.
"Kita mengingatkan masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan secara ketat seperti memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun. Langkah Itu dilakukan untuk mencegah penularan Covid-19, " katanya. (rel/fy)