SOLOK KOTA - Pemerintah Kota Solok melalui Satgas Penanganan COVID-19 Kota Solok kembali menerima laporan adanya penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 6 orang.
Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah Kota Solok Drs.H.Syaiful A, M.Si selaku Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Solok melalui Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Kabag Prokomp) Setda Kota Solok Nurzal Gustim, S.STP, M.Si, Jum’at, 4 Desember 2020.
Dijelaskankannya, dari 6 tersebut sebanyak 3 orang merupakan hasil Tes Cepat Molekular TCM yang dilakukan RSUD M Natsir tanggal 3 Desember kemarin, yang merupakan satu keluarga.
Sementara, 3 orang lainnya merupakan hasil pemeriksaan sampel yang dikirim oleh RSUP Dr.M Djamil ke Laboratorium Fakultas Kedokteran Universitas Andalas Padang.
Selain itu juga disampaikan Nurzal Gustim, ada penambahan 1 orang pasien terkonfirmasi yang dinyatakan sembuh yakni Pasien 297 an. Tn. M Kelurahan VI Suku.
“Kita sama-sama berdoa agar pasien terkonfirmasi lainnya agar dapat secepatnya diberikan kesembuhan oleh Allah SWT. Aamiin, ” ungkapnya.
Melihat kondisi dimana setiap hari masih saja menerima laporan penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19, atas nama Satgas Penanganan Covid-19 dan Pemerintah Kota Solok, dia mengimbau semua masyarakat untuk betul-betul dengan penuh kesadaran menerapkan dengan disiplin protokol kesehatan dalam menjalani setiap aktivitas sehari-hari, terutama dalam melakukan perjalanan luar daerah.
“Mari disiplin menggunakan masker, mencuci tangan pakai sabun atau handsanitizer, menjaga jarak ataumenghindari kerumunan, ” pungkasnya.
Sampai hari ini komposisi data kasus di Kota Solok, total kasus 370 orang, sembuh 297 orang, dirawat di RSUP M. Djamil 4 orang, dirawat di RSUD M Natsir 3 orang, dirawat di RST 2 orang, dirawat di RSSN Bukittinggi 1 orang, menjalani isolasi mandiri 53 orang, dan meninggal dunia 10 orang. (Amel)