Polsek Suliki Jalin Hubungan Silaturahmi Dengan Warga

    Polsek Suliki Jalin  Hubungan Silaturahmi Dengan Warga

    Sumbar - Pada musim demonstrasi mahasiswa dan masyarakat diberbagai daerah untuk menolak kebijakan pemerintah tentang perpanjangan masa jabatan presiden, menolak kenaikan harga pangan, menolah kenaikan pajak, serta menolah kenaikan harga BBM yang pada umumnya berahir dengan bentrok antara polisi dengan pendemo, Polsek Suliki dijajaran Polres 50 Kota di Sumatera Barat malah bagi bagi takjil kepada warga yang melintas didepan Mapolsek. (11/4/22).

    Tak hanya bagi bagi takjil saja, warga masyarakat yang melintas didepan Mapolsek Suliki pun di ajak untuk melakukan buka bersama didalam Mako,

    Dan Tak tanggung tanggung, Polsek Suliki juga menurunkan seluruh ibu Bhayangkari untuk membantu membagikan takjil dan melayani warga yang berbuka di Mako Polsek.

    Kapolsek Suliki Iptu Rika Susanto S.H, dalam kegiatan tersebut menyampaikan" kegiatan bagi bagi takjil untuk warga yang melintas didepan Mako ini, bertujuan untuk meningkatkan hubungan silaturahmi antara Polri dengan masyarakat.

    Iptu Rika juga menyampaikan" kita sengaja bagi bagi takjil dan mengajak warga untuk berbuka puasa didalam Mako, agar masyarakat bisa merasakan perubahan  Polri yang saat ini tugasnya adalah melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.

    "Kegiatan buka bersama ini juga menunjukan bahwa wilayah Polsek Suliki dalam keadaan aman dan tertib, hubungan dengan masyarakat pun masih sangat baik". Ujar Iptu Rika sebagai penutup.

    Kegiatan bagi bagi takjil dan berbuka puasa bersama di Mako Polsek Suliki berahir dengan kegiatan Sholat Magrib, dan kegiatan ditutup dengan doa bersama.

    (Berry)

     

     

    polsek suliki Rika susanto
    Dina Syafitri

    Dina Syafitri

    Artikel Sebelumnya

    Gubernur Sumbar Terima Bantuan Peduli Gempa...

    Artikel Berikutnya

    Tahun 2022 Ini, Rp82 Miliar APBD Sumbar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kodim 0305/Pasaman Gelar Program Pembinaan Lingkungan Hidup
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu

    Ikuti Kami