Bersilaturahim dengan Awak Media, Yosip: Pena Wartawan Sumber Informasi

    Bersilaturahim dengan Awak Media, Yosip: Pena Wartawan Sumber Informasi
    Letkol Arh. Yosip Brozti Dadi, S.E., M.Tr (Han) Dandim 0304/ Agam

    BUKITTINGGI - - Komandan Kodim 0304/Agam, Letkol Arh. Yosip Brozti Dadi, S.E., M.Tr (Han), mengundang awak media yang bertugas di Kota Bukittinggi, dalam rangkaian acara silaturahim di Makodim 0304/Agam, Rabu (13/1/2021).

    Pada acara penuh keakraban tersebut, juga mendiskusikan tentang keadaan dan kejadian di Kota Bukittinggi. Hadir pada acara itu, Ketua PWI Bukittimggi H. Anasrul dan beberapa petinggi TNI di Makodim 0304/Agam.

    Diskusi Komandan Kodim yang didampingi para petinggi TNI, bersama pemburu berita itu berlangsung dengan hangat, yang sesekali diwarnai canda dan tawa, sambil menikmati hirupan teh dan kopi disertai makanan snack tersaji di atas meja.

    Dalam kesempatan itu, Komandan Kodim mengatakan, pertemuan yang digelar ini, bertujuan agar bisa terjalin komunikasi yang baik dengan para wartawan.

    Disampaikan, tanpa goresan pena dari para wartawan, serta tanpa dieskpos ke media masing-masing, masyarakat tak akan tahu apa informasi yang terjadi di Sumatera Barat, khususnya Bukittinggi.

    "Dengan adanya masukan informasi dari para wartawan, untuk kebaikan kita bersama. Mari saling berkomunikasi sehingga kedepan terjalin silaturahim antara Kodim dengan rekan-rekan media dengan baik, " harapnya.

    Usai berdiskusi, suasana keakraban semakin terjalin antara Komandan  Kodim dengan para kuli tinta, dengan adanya sajian makan siang bersama di aula Makodim.(Linda)

    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Kota Solok Terima Bantuan Banjir Dari Pemko...

    Artikel Berikutnya

    Sepanjang 2020, BKSDA Agam Catat 10 Konflik...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kodim 0305/Pasaman Gelar Program Pembinaan Lingkungan Hidup
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu

    Ikuti Kami