KOTA PARIAMAN - Guna memperlancar proses belajar mengajar, bangunan Sekolah Dasar Negeri 05 Marabau, Pariaman Selatan Kota Pariaman direncanakan akan di rehab pada tahun depan memenfaatkan Dana Alokasi Khusus (DAK) 2021.
Kepala sekolah, Sumiarti, Selasa.(17/11-2020), mengatakan, bahwa ada 6 lokal yang akan direhab dengan dana tersebut. Hal ini sangat melegakan, karena para siswa nantinya dapat belajar lebih nyaman.
"Kondisi gedung saat ini memang sudah membutuhkan rehab, sebab disana sini sudah mulai memprihatinkan. Hal itu ditandai pada sejumlah titik bangunan sekolah yang ada, kondisinya mulai keropos, termasuk loteng yang telah melapuk di makan usia dan dinding ruang belajar, ujar Sumiarti.
Mudah-mudahan pelaksanaan pekerjaan fisik dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Sumiarti juga menyebutkan tentang ruang pustaka yang juga perlu pembenahan, karena sudah mulai tampak kusam.
Lingkungan yang asri ditambah kondisi gedung atau ruang belajar berkondisi bagus dan baik, dapat memicu semangat belajar siswa, kata kepala sekolah tersebut. SD Negeri 05 Marabau Pariaman Selatan Kota Pariaman itu bersiswa 131 orang, 8 guru, 2 bidang studi, 6 guru kelas.(***)