Peduli Warga Kurang Mampu, Karang Taruna Panampuang Salurkan Ratusan Paket Sembako

    Peduli Warga Kurang Mampu, Karang Taruna Panampuang Salurkan Ratusan Paket Sembako

    Agam, - Karang Taruna Nagari Panampuang, Kecamatan Ampek Angkek, Kabupaten Agam, salurkan 108 paket sembako kepada warga kurang mampu di nagari itu, Rabu (5/5).

    Kegiatan sosial yang digagas Karang Taruna Panampuang Bersaudara (Panbers) itu, disupport penuh oleh Pemerintah Nagari Panampuang.

    Sekretaris Karang Taruna Panbers, Adhek Misra Deni Hartati mengatakan, kegiatan ini wujud kepedulian karang taruna kepada warga kurang mampu, supaya mereka juga merasakan kebahagiaan di bulan Ramadan 1442 hijriah ini.

    “Paket sembako diperoleh dari sumbangan warga yang kita gerakkan bersama rekan-rekan karang taruna, ” ujarnya.

    Dikatakan, , paket sembako yang dibagikan berupa minyak goreng, telur, gula, garam dan sirup. Paket ini dibagikan kepada warga kurang mampu tersebar pada tujuh jorong di Nagari Panampuang.

    Pembagian sembako ini, katanya, warga yang jadi sasaran diberikan kupon sebagai tanda penerima, kemudian ditunjukkan kepada panitia untuk ditukarkan dengan sembako.

    “Kita berharap paket sambako ini bermanfaat bagi penerima, apalagi pada kondisi sulit saat ini yang masih di tengah pandemi Covid-19, ” ujarnya berharap.

    Pj Wali Nagari Panampuang, Ariadi Z mengapresiasi kegiatan sosial yang digerakkan Karang Taruna Panbers tersebut.

    “Kita ucapkan terimakasih kepada karang taruna yang telah ikut berpartisipasi menggerakkan kegiatan ini, ” ujarnya.

    Dikatakan, hal tersebut dilakukan, tidak terlepas dari program Bupati Agam, Andri Warman untuk mewujudkan Kabupaten Agam Maju, Masyarakat Sejahtera, menuju Agam yang Mandiri, Berprestasi yang Madani.

    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    8 Mobil yang Parkir Sembarangan di Padang...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Resmikan Masjid Al Syahbudin Batang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nofi Candra - Leo Murphy Minta Dukungan ASN Pemko Solok di Pilkada 2024
    Follow the Winner: NC-LM Diyakini Menang Besar di Pilkada Kota Solok 2024
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami