Membanggakan, Asraldi dan Yunia Safitri Sukses Torehkan Juara MTQ Nasional

    Membanggakan, Asraldi dan Yunia Safitri Sukses Torehkan Juara MTQ Nasional

    DHARMASRAYA-Dua putra putri terbaik Kabupaten Dharmasraya, Asraldi dan Yunia Safitri, akhirnya sukses menorehkan prestasi menggembirakan sekaligus membanggakan pada ajang MTQ ke 28 tingkat Nasional.

    Asraldi, yang mewakili Sumbar pada cabang lomba Hifzhil Qur'an Golongan 5 Juz dan Tilawah, mencatatkan diri sebagai Juara I Nasional. Kemudian disusul oleh Muammar Fahmi Alwi dari DKI Jakarta sebagai Juara II dan M. Basori Alwi dari Jawa Barat sebagai Juara III.

    Sementara Yunia Safitri, meraih Juara II Nasional pada cabang lomba Tilawah Remaja Putri.

    "Alhamdulillaah. Ini adalah prestasi yang membanggakan kita semua. Dua orang putra dan putri Dharmasraya yang diutus untuk mewakili Sumbar pada MTQ ke 28 tingkat Nasional, kedua duanya meraih juara. Terimakasih untuk do'a seluruh masyarakat yang ikut mengiringi perjuangan mereka, " ujar Kepala Bagian Kesra Sekretariat Daerah Kabupaten Dharmasraya, Sarbaini.

    Adapun, pada MTQ ke 28 tingkat Nasional tahun ini, Provinsi Sumatera Barat ditetapkan sebagai Juara Umum. Penetapan ini diumumkan Ketua Dewan Hakim MTQ Nasional ke-28, Prof. Roem Rowi, pada malam penutupan MTQ Nasional di halaman Masjid Raya Sumbar, Jumat (20/11/2020).

    Ada sembilan wakil Sumbar yang meraih juara I pada berbagai cabang yang dilombakan pada MTQ Nasional tahun ini. Termasuk salah satunya Asraldi, yang mewakili Sumbar pada cabang lomba Hifzhil Qur'an Golongan 5 Juz dan Tilawah. (Oscar)

    Padang Sumbar
    Fernando  Yudistira

    Fernando Yudistira

    Artikel Sebelumnya

    Beredar Rekaman Diduga Panwascam Mendukung...

    Artikel Berikutnya

    Anggota DPRD Pasaman Beri Bantuan APD ke...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kodim 0305/Pasaman Gelar Program Pembinaan Lingkungan Hidup
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu

    Ikuti Kami