Erman Safar-Marfendi Adakan Jumpa Pers Terkait Perolehan Suara Tertinggi Pilkada Bukittinggi

    Erman Safar-Marfendi Adakan Jumpa Pers Terkait Perolehan Suara Tertinggi Pilkada Bukittinggi

    BUKITTINGGI-Erman Safar dan Marfendi kali ini mengadakan acara jumpa pers bersama seluruh wartawan Kota Bukittinggi dalam rangka kemenangan memperoleh suara tertinggi pilkada Bukittinggi dengan perolehan suara 45, 2 persen. Erman Safar-Marfendi paslon 2 berhasil mengalahkan dua paslon lainnya, pasangan no urut 1, Ramlan Nurmatias-Syahrizal mendapatkan 40, 0 persen, Irwandi-David Khalik memperoleh suara 14, 8 persen.

    Acara jumpa pers sekaligus ramah-tamah kali ini diadakan di Restaurant Bebek Garing di seberang PGSD belakang balok. Beberapa tokoh PKS Ibnu Aziz yang juga anggota DPRD, mantan ketua DPRD Beny Syahrial, dewan penasehat tim pemenangan Erman Safar, Nurhasra ketua DPC PKS Kota Bukittinggi, Ketua DPRD Bukittinggi Herman Sofyan, Tasmon dan beberapa tokoh partai pendukung dari Gerindra, PKS dan Golkar ikut hadir dalam pertemuan tersebut, Jum'at, (11/12/2020).

    "Alhamdulillah respon masyarakat yang sangat luar biasa, orang pasar/pedagang yang selama ini cuek dengan pilkada hari ini hadir, tidak ada di Sumatera Barat yang 71, 5 persen pedagang ikut berpartisipasi  hanya di Bukittinggi yang terbanyak memeriahkan pilkada ini, " ujar Marfendi calon wakil walikota terpilih.

    Erman Safar dan Marfendi juga mengucapkan terimakasih kepada semua yang terlibat dalam perjuangan memenangkan paslon 2 khususnya para kader, simpatisan, para relawan dan yang luar biasa khusus adalah yang selalu mengangkat nama Erman Safar-Marfendi adalah hanya tim media. Semoga kedepannya media akan selalu menjadi mitra kita untuk membangun Kota Bukittinggi yang lebih hebat. (Linda Sari Yusuf)

    Bukittinggi Sumbar
    Fernando  Yudistira

    Fernando Yudistira

    Artikel Sebelumnya

    Yakin Menangkan Pilkada 2020, NC Imbau Pendukung...

    Artikel Berikutnya

    Lima Pegawai Bank Nagari Terkonfirmasi Positif...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Walau Hujan Pasukan Pam Nataru Penuh Semangat
    Kominfo Bukittinggi dan Insan Pers Belajar Strategi Media di RRI Pekanbaru
    Kodim 0305/Pasaman Apel Gelar Pasukan Pengamanan Nataru
    Babinsa Koramil 03/Talu Komsos Bersama Mitra Karib
    Hendri Kampai: Main-Main dengan Hukum? Waspada, 'Vigilante Virtual' Tak Pernah Tidur!

    Ikuti Kami