SOLOK KOTA - Berdasarkan sampel yang dikirim RSUD M Natsir ke Laboratorium Fakultas Kedokteran Universitas Andalas Padang, hari ini kembali dilaporkan sebanyak 2 orang warga Kota Solok, Sumatera Barat, terkonfirmasi positif Covid-19.
Menurut keterangan Sekretaris Daerah Kota Solok Drs.H.Syaiful A, M.Si selaku Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Solok, Senin, 29 Maret 2021, setelah dilakukan tracing dan tracking oleh Tim Surveilans, satu orang diantaranya menjalani isolasi mandiri, sementara satu orang lagi menjalani isolasi di RSUD M Natsir.
Melihat laporan dari hari ke hari, bahwa masih saja ada penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19, untuk itu Sekda Kota Solok kembali mengingatkan seluruh masyarakat untuk lebih disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam menjalani aktivitas sehari-hari, terutama saat berada di luar rumah, di lingkungan pekerjaan maupun di tempat keramaian.
“Terlebih, saat ini cluster keluarga cukup mendominasi penambahan kasus terkonfirmasi positif, ” tuturnya.
Atas nama Pemerintah Daerah setempat, Sekda Syaiful juga mengimbau seluruh masyarakat untuk senantiasa menjaga imunitas/daya tahan tubuh dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat, makan makanan bergizi, istirahat yang cukup serta mengikuti anjuran pemerintah.
“Kami juga mengajak kita semua, mari senantiasa berdoa untuk saudara-saudara kita pasien terkonfirmasi positif agar segera diberikan kesembuhan oleh Allah SWT, ” ujarnya.
Dengan penambahan kasus hari ini, jumlah total warga Kota Solok terkonfirmasi Covid, sebanyak 780 orang, dan telah sembuh 706 orang. Sisanya, dirawat di RSUD M Natsir 3 orang, dirawat di RST 6 orang, dirawat di RS Hermina 1 orang, menjalani isolasi mandiri 47 orang, dan meninggal dunia 17 orang. (Amel)