SUMBAR, - Persatuan Olahraga Buru Babi (Porbbi) Sumbar kini memperkuat program Porbbi Sumbar Rescue dan Siaga Bencana.
Program tersebut bakal disinergikan dengan kegiatan BPBD Sumbar dalam penanggulangan bencana.
"Artinya kita menjalin kerjasama dan melekat dengan BPBD nantinya, " sebut Ketua Porbbi Sumbar Verry Mulyadi, kemarin (22/10).
Dalam program Porbbi Rescue dan Siaga Bencana itu, Porbbi Sumbar siap membantu BPBD Sumbar serta seluruh BPBD di kabupaten kota dalam mendistribusikan logistik kebencanaan ke daerah yang terjadi bencana.
Porbbi Sumbar sendiri memiliki sarana dan prasarana dalam menunjang penanggulangan kebencanaan itu, seperti kendaraan roda empat yang bisa menembus lokasi tersulit di kebencanaan. Ada dua mobil doble gardan yang disiagakan dan nantinya kendaraan bisa digunakan untuk menembus mendan bencana.
"Insya Allah kami akan hadir di setiap bencana dengan kebersamaan bahu membahu dengan anggota Porbbi dimanapun berada sebagai garda terdepan dalam penanggulangan bencana di daerah, " tutur tokoh Lubukkilangan, Kota Padang ini.
Ia berharap kerjasama dalam penanggulangan bencana ini bisa berjalan seterusnya.
Sementara itu, Kalaksa BPBD Sumbar Erman Rahman menyambut baik niat Porbbi Sumbar yang ikut peduli dalam kebencanaan.
"Kita siap bekerjasama, kita juga apresiasi Porbbi Sumbar karena telah peduli dalam penanggulangan kebencanaan, " pungkasnya.